top of page

Area Gudang Terbatas? Berikut Tips Memaksimalkan Penyimpanan barang di Gudang

Diperbarui: 10 Agu 2022

Pengelolaan stok gudang menjadi kunci penting dalam bisnis seperti manufaktur maupun distributor. Melakukan kelola stok barang secara efisien akan mempermudah dan mempercepat proses bisnis seperti stok opname.


Namun, bagaimana jika gudang yang ada memiliki area yang sempit? Dengan melakukan manajemen stok barang secara terorganisir, luas area gudang yang ada dapat dioptimalkan untuk menyimpan stok barang secara urut dan tertata. Sehingga, saat proses stok barang datang maupun keluar tidak memakan waktu yang lama.


Tips memaksimalkan ruang penyimpanan pada Gudang

tips penyimpanan barang di gudang

Jika area gudang tidak luas, maka ada hal-hal yang perlu diperhatikan penyimpanan pada gudang menjadi maksimal. Selain melakukan kelola stok barang dengan baik dan menerapkan sistem wms, berikut tips untuk mengoptimalkan penyimpanan pada gudang:


Gunakan Layout pada Gudang

Langkah awal untuk memaksimalkan ruang penyimpanan adalah dengan membuat perencanaan layout. Menerapkan sistem layout berfungsi untuk menentukan lokasi stok barang berdasarkan kategori maupun tanggal stok masuk.


Sistem layout pada gudang memiliki manfaat untuk mengorganisir stok barang, sehingga mempermudah proses pengambilan barang dan juga membantu memaksimalkan luas area gudang untuk penyimpanan.


Pencatatan dan pendataan stok barang secara detail

Perbedaan jumlah stok pada gudang dengan hasil data pencatatan stok menjadi bencana bagi bisnis. Perbedaan jumlah stok mengakibatkan proses bisnis tidak efektif dan tidak dapat memenuhi permintaan konsumen.


Pencatatan yang terstruktur, selalu diperbarui dan terkumpul pada sebuah data akan memudahkan pengecekan barang dalam gudang dan juga dapat mengetahui kapasitas gudang.


Memberi Label di setiap Stok Barang

Solusi untuk memudahkan pencarian stok barang dalam gudang yaitu dengan memberi label pada tiap stok barang dan juga letak penyimpanan. Penggunaan label seperti barcode ataupun nomor seri tidak hanya membantu pegawai menemukan lokasi barang dengan cepat, tetapi label juga membantu pencatatan baik dari barang masuk, lokasi barang, jumlah stok, usia barang hingga barang keluar.


Tentukan Metode Manajemen Stok Barang

Pemilihan metode manajemen stok barang akan membantu bisnis lebih efektif. Selain itu, metode yang digunakan juga dapat membantu memaksimalkan penyimpanan dalam gudang.


Ada berbagai metode dalam melakukan stok barang, namun yang sering digunakan yaitu metode FIFO (First In First Out) dan LIFO (Last In First Out). Jika stok barang pada gudang merupakan bahan yang memiliki kedaluwarsa, disarankan menggunakan metode FIFO untuk menjaga usia produk agar tetap fresh.


Memaksimalkan Penyimpanan Barang dengan Sistem Manajemen Gudang (WMS) Prieds

Maksimalkan Penyimpanan Barang dengan WMS Prieds

Hadirnya teknologi Warehouse Management System dapat membantu memaksimalkan penyimpanan dalam gudang. Selain itu, dengan menerapkan WMS, sudah pasti dapat menjalankan semua tips diatas. Berbagai fitur dalam wms menjadikan kelola stok barang dalam gudang lebih efisien, penggunaan waktu yang lebih singkat serta dapat memaksimalkan area penyimpanan dalam gudang.


Baca juga:

Dengan menerapkan WMS Prieds, Anda dapat melakukan kustomisasi yang disesuaikan dengan kebutuhan dari perusahaan Anda. Dilengkapi beragam fitur, Anda dapat menikmati berbagai keuntungan dan manfaat bagi bisnis anda.


Untuk mempelajari fitur lain, proses integrasi dan dampak pada ekosistem supply chain dengan penerapan Smart Warehouse Management System, anda bisa Pelajari lebih lanjut dan konsultasikan dengan tim ahli Prieds untuk dapatkan banyak keuntungan dengan menerapkan Smart Warehouse Management System pada bisnis Anda.

360 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page