top of page

WMS Prieds: Tingkatkan efisiensi ekosistem supply chain

Diperbarui: 28 Sep 2022

Penerapan ekosistem supply chain dalam bisnis bertujuan untuk mempercepat waktu siklus produksi, mengurangi limbah dan menekan biaya operasional. Hadirnya Warehouse Management System membantu performa ekosistem supply chain lebih optimal.


Warehouse Management System (WMS) yang diintegrasikan dengan Sistem ERP memiliki banyak keuntungan bagi bisnis. Beberapa diantaranya yaitu dapat meningkatkan efektifitas dan performa yang optimal dari ekosistem supply chain yang diterapkan.


Pain Point dalam ekosistem Supply Chain

ekosistem supply chain

Proses ekosistem supply chain secara awam dapat dibagi menjadi 3 tahapan yaitu: proses inbound, proses pada area gudang dan proses outbound. Dalam tiap-tiap proses ditemukan beberapa hambatan yang dapat diatasi dengan menerapkan Warehouse Management System. Solusi permasalahan tersebut dapat dijabarkan sebagai berikut :


Proses Inbound

Permasalahan yang ada pada tahap ini muncul ketika terdapat permintaan inbound stok barang, tetapi data permintaan tersebut tidak terintegrasi dengan database stok pada gudang. Dengan menerapkan WMS, permintaan inbound barang akan terintegrasi dengan sistem manajemen inventaris. Sehingga, meminimalisir terjadinya kelebihan stok dan juga stok yang berumur lama.


Proses Area Gudang

Setelah permintaan barang diterima, pihak gudang akan menunggu untuk proses pengiriman hingga tiba. Permasalahan pada proses area gudang yaitu tidak ada sistem pemberirtahuan yang lengkapdan juga pencatatan yang masih dilakukan secara manual.


Dengan penerapan WMS, dapat memberikan pemberitahuan untuk perkerja pada gudang, sehingga proses penerimaan dan pendataan barang lebih cepat dan sesuai dengan jadwal. Proses pencatatan barang juga terintegrasi, sehingga stok barang inbound dan outbound dapat dipantau jumlah dan lokasinya secara real-time.

Proses Outbound

Pada tahapan outbound, permasalahan yang sering dijumpai mirip pada proses inbound, yaitu ketika ada permintaan outbound barang dan proses pencatatan. Permasalahan lain yang ditemukan yaitu persiapan dan permintaan armada pengiriman yang dilakukan secara manual. Penerapan WMS membantu integrasi data pada proses ekosistem supply chain sehingga tiap proses dapat dipantau secara menyeluruh dan membuat bisnis lebih optimal.


Efisiensi ekosistem supply chain dengan WMS Prieds

Efisiensi Supply Chain dengan WMS Prieds

Melakukan integrasi ERP dengan WMS dari Prieds, perusahaan dapat melakukan kustomisasi yang disesuaikan dengan kebutuhan dari perusahaan Anda. Penerapan wms dapat membantu efisiensi ekosistem supply chain perusahaan anda. Dengan fitur yang berlimpah, Anda dapat menikmati berbagai keuntungan dan manfaat bagi bisnis anda.

Baca juga:


Untuk mempelajari fitur lain, proses integrasi dan dampak pada ekosistem supply chain dengan penerapan Smart Warehouse Management System, anda Pelajari lebih lanjut dan konsultasikan dengan tim ahli Prieds untuk dapatkan banyak keuntungan dengan menerapkan Smart Warehouse Management System pada bisnis Anda.

182 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comentarios


bottom of page