top of page

Berikut 5 metode penyimpanan stok barang dalam Gudang

Pengelolaan gudang sebaiknya dilakukan dengan baik dan efisien. Terutama bagi perusahaan yang sangat bergantung pada penggunaan gudang untuk menyimpan produk sebelum dilakukan distribusi. Dengan melakukan pengelolaan gudang yang baik, perusahaan dapat memaksimalkan area gudang serta meningkatkan permintaan konsumen terhadap produk.


Agar dapat mengelola stok barang pada gudang secara efisien dan efektif, perusahaan perlu mengerti metode-metode yang digunakan untuk menyimpan stok barang. Dengan begitu, perusahaan dapat menerapkan metode sesuai dengan proses bisnisnya.


5 Metode Penyimpanan Stok Barang pada Gudang

Metode penyimpanan stok barangmerupakan sebuah cara atau sistem untuk menata stok barang di gudang untuk dilakukan proses selanjutnya. Stok barang diklasifikasi berdasarkan karakteristiknya, seperti jenis, kondisi atau karakter barang.

metode penyimpanan stok barang pada gudang

Tujuan menerapkan metode penyimpanan stok barang di gudang yaitu untuk memaksimalkan penggunaan volume gudang. Selain itu, penerapan metode penyimpanan memliki beragam manfaat seperti memudahkan mencari, mengangkut, mengidentifikasi barang, serta manajemen waktu dan tenaga yang efektif. Berikut 5 metode penyimpanan stok barang pada gudang yang akan meningkatkan efisiensi pengelolaan gudang perusahaan anda.


Metode Dedicated Storage

Metode penyimpanan stok barang ini menunjukkan bahwa setiap stok memiliki lokasi penyimpanan masing-masing. Saat stok barang kosong, ruang penyimpanan tidak dapat diubah atau digunakan oleh produk lain.


Metode Randomised Storage

metode penyimpanan stok barang randomised storage

Metode penyimpanan stok barang ini dilakukan secara acak menyimpan barang-barang yang ada sesuai dengan ruang dan lokasi yang tersedia. Penggunaan metode ini dapat memaksimalkan setiap ruang penyimpanan yang ada.


Metode Class-Base Storage

Metode penyimpanan stok barang ini membagi suatu tempat menjadi beberapa titik menurut pengelompokan stok barang sesuai dengan ciri-ciri tertentu.


Metode Shared-Storage

metode penyimpanan stok barang shared storage

Metode penyimpanan stok barang yang memanfaatkan satu lokasi penyimpanan untuk seluruh jenis produk. Saat kosong, maka dapat diisi dengan stok barang lain untuk memaksimalkan manfaat gudang.


Metode Cube per Order Index Policy

Metode penyimpanan stok barang dengan cara memprioritaskan produk yang membutuhkan ruang penyimpanan paling banyak karena memiliki jumlah transaksi tertinggi.

Metode ini mengatur produk berdasarkan jumlah permintaan, kategori dan jarak perjalanan produk.


Baca Juga:


Terapkan Pengelolaan Gudang yang Baik dengan Software Manajemen Gudang Prieds

Menentukan metode penyimpanan stok barang dalam gudang dan penggunaan Software Manajemen Gudang Prieds dapat membantu bisnis untuk melakukan pengelolaan gudang dengan baik sekaligus mempermudah pemantauan aktivitas pada gudang seperti, layouting area penyimpanan pada gudang, jumlah stok barang memantau proses Inbound, Inventory Outbound hingga Purchase Order. Sehingga perusahaan memiliki jejak rekam secara digital dan dapat mengoptimalkan ruang penyimpanan dalam gudang.


Penerapan Warehouse Management System memiliki banyak keuntungan bagi bisnis Anda. Pelajari lebih lanjut dan konsultasikan dengan tim ahli Prieds untuk dapatkan banyak keuntungan dengan menerapkan Smart Warehouse Management System pada bisnis Anda.

1.193 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page